Jangan Dekati! Berikut 3 Hal yang Bisa Menghancurkan Kehidupan Manusia di Usia Muda

Penghancur Kehidupan di Usia Muda
Gambar Ilustrasi Penghancur Kehidupan di Usia Muda (Freepik.com - Almuhtada.org)

Almuhtada.org – Usia muda merupakan salah satu fase kehidupan manusia yang didalamnya akan banyak melewati berbagai macam dinamika dan problematika kehidupan. Semua tantangan dan rintangan baru akan banyak kita temui pada fase ini.  Mulai dari bingung menentukan karir, jodoh, lingkup  pertemanan dan lain sebagainya.

Pada  umumnya manusia  akan mencoba berbagai hal atau tantangan baru di usia yang masih muda untuk menaklukan dunia. Entah itu untuk memperbaiki kualitas diri, meningkatkan derajat dan status sosial, atau bahkan untuk memperoleh pengakuan di  lingkungan masyarakat.

Di di usia muda  inilah kehidupan seseorang  akan ditentukan. Usia muda merupakan fase penentuan seperti apa kehidupan di masa depan  yang akan terjadi. karena setiap orang memiliki hak yang sama untuk menjadi seperti apa di masa depan.

Masa depan seperti apa dan mau bagaimana, ya bisa dikatakan penentuanya di lakukan di usia muda. Jika di usia muda digunakan untuk hal-hal baik dan positif,  maka masa depan yang baikpun akan mudah kita dapatkan. Begitupun sebaliknya.

Oleh karena  itu di usia muda kita harus tetap semangat berbuat kebaikan, mengisi kehidupan dengan hal-hal yang positif, sibuk mencari ilmu, sibuk meningkatkan kualitas diri dan lain sebagainya.

Di tulisan kali ini, akan dibagikan tiga  hal yang harus dihindari manusia, agar kehidupan nya tidak mengalami kerusakan dan kehidupan masa depannya  terjamin dengan penuh kebaikan.

Baca Juga:  Keraguan Dalam Pandangan Islam, Kamu Harus Baca Ini!

Berikut tiga hal yang bisa menghancurkan kehidupan manusia menurut salah satu syiir di kitab balaghoh yang berbunyi sebagai berikut:

“innas-sababa wal faragha wal jiddata mafsadatun lil mar’i ayya mafsadatin,”

Artinya: “sesungguhnya masa muda,waktu senggang dan hal yang baru bisa merusak seseorang dari segi manapun”.

Dari syiir ini, salah satu ulama muda dari Bangkalan Madura yakni Lora Ismail Al-Kholili menyimpulkan bahwasanya ada tiga hal yang jika berkumpul maka akan menghancurkan kehidupan  orang sehancur-hancurnya. Tiga hal tersebut terdiri atas:

  1. Asyabab (Masih Muda)

Masa muda merupakan salah satu fase yang cukup krusial bagi  kehidupan manusia, terutama ketika mereka masih berada pada masa remaja. Banyak manusia yang terlena di fase ini, karena tidak bisa mengontrol dan mengendalikan hawa nafsu.

Masa remaja bisa dikatakan sebagai puncaknya manusia untuk berperang melawan hawa nafsu. Mengingat pada masa ini hawa nafsu sedang berada pada masa puncak. Berbagai godaan dan hasutan setan akan banyak dijumpai. Hal ini diperparah dengan keadaan manusia yang masih stabil dan belum bisa mengendalikan hawa nafsunya.

Oleh karenanya, tak heran jika banyak perbuatan menyimpang yang dilakukan oleh remaja. Seperti tawuran antar pelajar, pacaran, miras dan lain sebagainya. Perbuatan ini tak lain dan tak bukan disebabkan karena para pemuda yang tidak bisa mengontrol dan mengendalikan hawa nafsunya.

Baca Juga:  Inilah 4 Golongan Manusia Menurut Hadits Rosulullah SAW

Masa muda jika tidak diimbangi dengan ilmu agama dan persiapan yang baik oleh orang tua dan lingkungan, maka bisa merusak dan menghancurkan kehidupan manusia di masa yang akan datang.

  1. Alfaragh (Menganggur)

Sebab kedua yang bisa menghancurkan kehidupan manusia adalah menganggur atau tidak ada pekerjaan yang bisa membawa mereka ke dalam kebaikan.

Mengaggur adalah faktor  pendorong yang bisa menyebabkan manusia mudah untuk melakukan hal-hal negatif atau perbuatan maksiat.

Karena pada dasarnya orang yang menganggur akan mudah melakukan hal-hal yang tidak seharusnyaa dilakukan, sebab mereka tidak mempunyi pekerjaan atau kesibukan yang akan dilakukan.

Menganggur itu pada dasarnya susah dan menyusahkan orang lain. Oleh karena itu, sebagai kaum muda sudah seharusnya kita memiliki kegiatan atau aktivitas yang produktif agar tidak terdorong untuk melakukan hal-hal negataif atau kemaksiatan.

  1. Wal Jiddah (Punya Banyak Uang)

Anak muda yang memiliki banyak uang dari orang tuanya dan dia masih menganggur maka akan dengan sangat mudah terjerumus untuk melakukan kemaksiatan.

Mereka tidak memiliki benteng yang kuat, selalu menuruti hawa nafsu dan memiliki fasilitas yang menunjang. Justru hal seperti ini akan lebih mudah menghancurkan kehidupan manusia.

Jika ketiga hal ini bertemu dengan satu sama lainya, maka akan menjadi penyebab kehancuran kehidupan seseorang dalam tipu daya setan. Terimakasih semoga bermanfaat. [] Ridwan

Baca Juga:  Waspadalah! Ternyata Ini Alasan Rezeki Menjadi Seret

Editor: Mohammad Rizal Ardiansyah

Related Posts

Latest Post