Mahasantri Pesantren Riset Al-Muhtada Raih Juara 1 dalam Kompetisi LKTIS 2020

Semarang (25/10), Muhammad Miftahul Umam, Mahasantri Pesantren Riset Al-Muhtada yang juga merupakan Mahasiswa Ilmu Hukum, Fakultas Hukum, Universitas Negeri Semarang, berhasil meraih juara 1 (satu) dalam kompetisi Lomba Karya Tulis Ilmiah Santri (LKTIS )2020 yang diselenggarakan oleh Fathan Subchi Institue for Humanity (FaSIH Fundation).

Penulisan Biografi 22 Kyai Jepara diadakan dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional Tahun 2020 dan Harlah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ke-22.

Kompetisi yang digelar pada tanggal 17 Oktober 2020 tersebut bertujuan untuk mendokumentasikan biografi Kyai Jepara yang lahir di Jepara dan berkhidmah di Jepara maupun di luar Jepara, atau Kyai yang lahir di luar Jepara namun berkhidmah dan wafat di Jepara, meningkatkan literasi di kalangan para santri, pelajar dan mahasiswa Nahdliyin, serta mengambil ibrah atau keteladana dari biografi para kyaia atau ulama tersebut.

Kompetisi tersebut diikuti oleh 52 orang, yang berasal dari kalangan santri, pelajar, hingga mahasiswa S1 maupun mahasiswa S2, yang berusia kurang dari 30 tahun dan ber-KTP Jepara. Juara 1 (Satu) diraih oleh Muhammad Miftahul Umam, Juara 2 (dua) diraih oleh Muhammad Fajar Setiawan, dan Juara 3 (tiga) diraih oleh Ahla Sofiyah.

“Alhamdulillah, saya sangat senang dan bersyukur dapat menjuarai kompetisi ini. Bukan hanya soal pengalaman, namun lebih daripada itu dengan adanya kompetisi ini sejarah dan keteladanan para kyai/ulama terdahulu dapat terdokumentasikan sehingga dapat diwariskan kepada generasi sekarang dan mendatang, serta tidak lenyap dimakan oleh zaman”, ungkapnya. (MMU)

Baca Juga:  استراتيجيات للتغلب على الإسلاموفوبيا

Related Posts

Latest Post