UNTUKMU YANG SEDANG LELAH DAN HAMPIR MENYERAH

ilustrasi perempuan yang sedang dalam kondisi lelah (freepik.com - almuhtada.org)
ilustrasi perempuan yang sedang dalam kondisi lelah (freepik.com - almuhtada.org)

almuhtada.org Setiap orang pasti pernah merasakan beban kehidupan yang berat. Rasa ingin menyerah, ingin berhenti, ingin lari dari semua masalah yang terus datang tanpa henti, pasti setiap orang pernah merasakannya. Namun lain dari itu, coba pikirkan dan renungi kembali bahwa kamu jauh lebih kuat dari yang kamu kira.

Ketika Allah subhanahu wataala mengirimkan luka pada hamba-Nya, tentu tujuannya tidak untuk melemahkan kita, namun untuk membentuk kita menjadi lebih tangguh sehingga kita dapat meraih versi terbaik dari diri kita. Setiap kesulitan yang Allah subhanahu wataala datangkan, tentu bukan untuk menghancurkan kita, namun untuk mengajarkan kita sesuatu berharga yang tentu nantinya berguna untuk masa depan kita mendatang.

Mungkin sekarang kita merasa sendiri, capek, lelah, pengen nyerah, merasa ngga ada yang benar-benar mengerti perasaan kita gimana. Tapi percaylah, semua perjuangan kita ngga akan sia-sia. Suatu hari nanti, kita akan melihat ke belakang dan bersyukur karena kita telah memilih untuk tetap bertahan. Karena kita memilih untuk belajar dari apa yang kita lalui, bukan menyerah.

Jadi, kalau hari ini kita merasa berat, yuk tarik napas dalam-dalam, istirahat sebentar gapapa, setelah itu kita bisa bangkit lagi. Ingat kita nggak sendiri. Ingat diri kita berharga. Dan ingatlah bahwa kita pantas untuk hidup bahagia.

Adapun, Mindset yang bisa kita tananamkan untuk mengatasi rasa putus asa saat merasa lelah dan hampir menyerah adalah sebagai berikut:

  1. Setiap Kesulitan Punya Tujuan
Baca Juga:  Kamu Harus Tahu! Inilah OOTD Perempuan yang Tidak Disukai Allah

Apapun yang terjadi dalam hidup kita tidak ada yang kebetulan. Semua hal hadir untuk membentuk kita menjadi kuat, lebih bijak, dan lebih siap untuk menghadapi masa depan.

  1. Aku Sedang Belajar Bukan Gagal

Gagal adalah hal wajar, terlebih untuk pemula. Jangan pernah sesekali melihat kesulitan sebagai suatu kegagalan, tapi lihatlah kesulitan itu sebagai sebuah pelajaran. Perlu kita ingat juga bahwa setiap tantangan yang datang adalah kesempatan untuk belajar sesuatu yang baru tentang diri sendiri dan kehidupan.

  1. Aku Berhak Istirahat, Tapi Aku Akan Bangkit Lagi

Lelah adalah suatu hal yang wajar. Kita boleh istirahat kok, kita juga boleh nangis. Tapi ingat jangan biarkan diri kita tenggelam terlalu lama, dan bangkitlah kembali setelah istirahat dengan energi baru.

  1. Kesendirian Bukan Hukuman, Tapi Sebuah Kesempatan

Kalau saat ini merasa sendiri, jangan pernah anggap itu sebagai hukuman. Justru ini adalah sebuah kesempatan berupa waktu terbaik untuk mengenal diri kita lebih dalam, memperbaiki diri, dan menemukan kebahagiaan yang tidak bergantung pada orang lain.

  1. Aku Sedang Dipersiapkan untuk Sesuatu yang Lebih Baik

Percaylah, setiap luka, setiap air mata, setiap perjuangan yang kita lalui akan membawa kita ke sesuatu yang lebih baik. Kita nggak akan selamanya ada di titik ini, karena roda kehidupan selalu menata tujuan seseorang ketika orang tersebut mau mengayuhnya meski secara perlahan.

  1. Aku Punya Kendali atas Hidup
Baca Juga:  Muslim Wajib Tahu, Berikut Lelah yang Disukai Allah dan Rasulullah!

Kesulitan boleh datang, tapi kita tetap harus punya kendali atas bagaimana kita merespons segala hal yang datang. Kita bisa memilih untuk menyerah, atau kita bisa memilih untuk terus bertumbuh dan melangkah. Tinggal mana yang akan kita pilih untuk melanjutkannya.

Perlu kita ingat, ketika kita telah berhasil melewati masa-masa sulit ini, kita akan melihat betapa kuatnya diri kita. Dari hal itu, tentu kita akan menyadari bahwa semua ini bukan untuk menghancurkan diri kita, melainkan untuk membentuk kita menjadi seseorang yang lebih tangguh, lebih bijak, dan lebih berharga dari sebelumnya.

Percayalah, kita tidak akan bisa mematahkan seseorang yang menemukan keindahan pada segalanya, bahkan saat ia melihat keindahan dalam luka-lukanya.

Karena ia mampu mengubah setiap kesulitan dalam hidupnya menjadi kekuatan, menjadikan rasa sakit sebagai pelajaran berharga, dan semua yang pernah menjatuhkannya sebagai alasan untuk bangkit.

Tidak ada yang bisa mematahkan seseorang yang menemukan keindahan pada segalanya, bahkan dalam kesendiriannya. So, nikmatilah waktu-waktu sendiri ini. Jadikan kesendirian sebagai momen berharga untuk mengenal diri kita lebih dalam, menyembuhkan luka, dan bertumbuh untuk menggapai versi terbaik dari diri kita. [] Rosi Daruniah

Editor : Juliana Setefani Usaini

Sumber-sumber Konten: Berdasarkan konten yang dipantau INDEPENDEN di Instagram @womensuccessfull_ pada Minggu, 24 Maret 2025.

Related Posts

Latest Post