Kamu Harus Tahu! Empat Etika Ketika Sedang Berdakwah

Ilustrasi Orang yang Ingin Berdakwah (Freepik.com – almuhtada.org)

almuhtada.org – Sobat muhtada, perlu kita ketahui dalam sejarah perkembangan Islam, posisi dakwah dengan berbagai banyak metodenya menempati tempat yang sentral dan terpuji. Karena itu, posisi orang yang berdakwah juga penting karena menjadi salah satu penentu dalam perkembangan Islam.

Seiring dengan berjalannya waktu, ternyata aktivitas dakwah berkembang hingga dalam batas tertentu, seakan-akan mengabaikan norma dan etika. Dalam berdakwah kita sebagai orang yang ingin menyampaikan suatu informasi pasti harus mempunyai suatu cara, serta etika yang baik dalam menyampaikannya.

Nah apa saja sih, etika dalam berdakwah yang perlu kita ketahui? Simak penjelasan berikut ini.

1. Lakukan apa yang telah disampaikan

Berdakwah itu dimulai dari diri pendakwah itu sendiri, sebagai contoh dalam melakukan hal kebaikan.

Dalam ayat Al-Quran surat Ash – Shaff ayat 3 berbunyi:

كَبُرَ مَقْتًا عِنْدَ اللّٰهِ اَنْ تَقُوْلُوْا مَا لَا تَفْعَلُوْنَ

“Sangatlah besar kemurkaan di sisi Allah bahwa kamu mengatakan apa yang tidak kamu kerjakan”

Dalam hal tersebut Allah SWT telah memperingatkan kepada orang-orang yang gemar memerintah untuk melakukan suatu kebaikan, namun dia sendiri enggan untuk melakukannya. Sama halnya ketika orang yang mengaku beriman akan tetapi mereka enggan melaksanakan perintah Allah SWT dan Rasulullah SAW di jalan kebaikan. Sifat seperti itulah yang sangat dibenci oleh Allah SWT dan masyarakat sekitar.

2. Santun dan rendah hati

Baca Juga:  Pandangan Islam tentang Konsep Kekayaan

Sifat santun dan rendah hati harus dimiliki oleh seorang yang ingin berdakwah, tidak menyombongkan dirinya dan menjaga perkataan nya agar dakwah dapat diterima dengan baik.

Janganlah kamu bersifat sombong atas apa yang kamu miliki, merasa bangga atas suatu ilmu yang kamu sampaikan kepada orang lain sehingga menjadikan rasa sombong tumbuh semakin besar dalam hatimu.

Dalam menyampaikan suatu dakwah, penting bagi kita dapat menjaga tutur kata yang ingin diucapkan melalui lisan kita, tidak keras, tidak mengumpat dan mencaci. Sikap seperti itu yang semestinya ada dalam diri kita.

3. Bermanfaat dan disampaikan oleh kasih sayang

Suatu informasi yang nantinya akan kita sampaikan pastikan bisa bermanfaat bagi diri kita maupun orang lain, dan disampaikan dengan hati yang ikhlas tanpa adanya suatu keterpaksaan.

Dalam QS. At-Taubah ayat 128, Allah berfirman:

لَقَدْ جَاۤءَكُمْ رَسُوْلٌ مِّنْ اَنْفُسِكُمْ عَزِيْزٌ عَلَيْهِ مَا عَنِتُّمْ حَرِيْصٌ عَلَيْكُمْ بِالْمُؤْمِنِيْنَ رَءُوْفٌ رَّحِيْمٌ

 “Sungguh, telah datang kepadamu seorang rasul dari kaummu sendiri, yang tidak tahan melihat penderitaanmu, yang sangat menginginkan (keimanan dan keselamatan) bagimu, serta penyantun dan penyayang terhadap orang-orang yang beriman.”

 

Karakter Rasulullah yang tertuang dalam ayat tersebut adalah bahwa Rasulullah bersifat empati terhadap umatnya. Selain itu, Rasulullah juga memiliki sikap yang penuh belas kasih dan penyayang dan menginginkan kebaikan pada umatnya. Inilah etika seorang pendakwah yang bervisi kemaslahatan, dan bila dikerjakan dengan baik, efektivitas dakwah lebih mudah diterima oleh masyarakat dan perubahan sosial yang berdimensi kebaikan akan mudah direalisasikan.

Baca Juga:  Meneladani Sikap Abu Bakar As-Siddiq dalam Kehidupan

4. Pemaaf dan toleran

Sifat pemaaf dan toleran harus bisa tertanamkan dalam hati seseorang, sebagai seorang yang ingin berdakwah harus bisa bersabar, pemaaf, dan saling bertoleransi dalam menghadapi berbagai perbedaan dalam masyarakat nantinya.

Semua karakter pendakwah yang terpuji terkumpul dalam pribadi Rasulullah dalam menyampaikan suatu dakwah. Sifat lemah lembutnya, tidak keras dan kasar dalam mengajak seseorang berdakwah dan berjiwa pemaaf dalam menghadapi berbagai perbedaan antar kaumnya terdahulu.

 

Sifat itulah yang harus diterapkan dan dilakukan dalam kehidupan kita sehari-hari, bukan hanya untuk seseorang yang ingin berdakwah melainkan kita semua sebagai umat muslim. [Shokifatus Salamah]

 

 

 

Related Posts

Latest Post