Almuhtada.org – Setiap manusia pasti menginginkan surga sebagai akhir kehidupannya kelak. Setiap umat dari berbagai Nabi, mulai dari Nabi adam hingga Nabi Muhammad SAW mengingnkan hal tersebut.
Umat Nabi Muhammad merupakan umat akhir zaman karena tidak aka nada lagi Nabi dan Rasul setelahnya. Meskipun menjadi umat akhir zaman, umat Rasulullah SAW memiliki keistimewaan yang tidak dimiliki oleh umat – umat lain sebelumnya.
Sebagaimana Hadist Rasulullah SAW yang artinya : Kita adalag yang terakhir (masanya di dunia), tetapi yang pertama di hari akhirat.
Kitalah yang akan masuk surga lebih dahulu. (HR. Muslim). Namun, tahukah kamu diantara banyaknya umat Nabi Muhammad SAW, terdapat 10 golongan yang tidak masuk surga, hadist ini diriwayatkan oleh Al Qurthubi dalam Nashaihul ‘Ibad Syaikh Nawawi. Berikut ini adalah golongan – golongan tersebut.
- Shahibul Athabah
Orang yang menabuh gendang besar atau alat music besar dengan tujuan bermaksiat kepada Allah SWT.
- Al Qalla
Orang yang suka menjilat dan mencari muka kepada para penguasa.
- Az Zanim
Orang yang suka menggunjing/menggibah sembari duduk di tepi jalan bersama – sama dan menghabiskan waktu dengan sia – sia.
- Al ‘Aq Liwalidaith
Orang yang durhaka kepada kedua orang tuanya sendiri.
- Al ‘Utul
Orang yang bersifat sombong yang tidak bekenan untuk memberi maaf kepada saudaranya yang sudah memohon maaf darinya.
- Al Dayyuts
Orang yang tak punya rasa cemburu ketika melihat anak dan istrinya bergaul dengan laki – laki yang bukan muhrimnya.
- Al Jayyuf
Orang yang gemar mencuri kain kafan dari kuburan dengan alasan – alasan musyrik kepada Allah SWT dan bersukutu dengan Syaithan.
- Al Qattar
Orang yang gemar mengadu domba, orang yang senang melihat pemusuhan dan petikaian.
- Al Daibub
Orang yang suka menjual Wanita demi keuntungan atas pebuatan maksiatnya kepada Allah SWT.
- Shahibul Kubah
Orang penabuh gendang kecil/alat music kecil dengan tujuan maksiat kepada Allah SWT. [] Aulia Cassanova
Editor: Mohammad Rizal Ardiansyah