Beginilah Janji Allah Kepada Orang yang Berdoa

Orang yang berdoa akan mendapat janji Allah
Orang yang berdoa akan mendapat janji Allah (Freepik.com - Almuhtada.org)

Almuhtada.org – Janji Allah kepada mereka yang berdoa sangat nyata. Oleh karena itu, doa merupakan senjata yang sangat kuat bagi orang mukmin, bahkan lebih dahsyat daripada senjata apapun yang dimiliki oleh seseorang.

Kehebatan doa terletak pada keyakinan orang yang berdoa kepada Allah. Jika keyakinannya kepada Allah lebih besar daripada keyakinannya kepada apapun, maka selama dia masih mampu berdoa kepada Allah, dia akan merasa tenang meskipun menghadapi sedikit masalah.

Keyakinan ini tercermin dalam sikap seseorang yang yakin bahwa Allah selalu mendengar doanya. Dalam setiap masalah, baik besar maupun kecil, seseorang dapat meminta pertolongan kepada Allah dengan yakin.

Nabi juga memberikan nasihat agar kita tidak menjadi lemah dalam berdoa, karena sesungguhnya seseorang tidak akan binasa selama dia masih berdoa kepada Allah.

Doa memiliki kekuatan luar biasa, dan orang yang yakin kepada Allah dapat merasakannya. Ketika seseorang memanjatkan doa dalam hatinya, Allah mendengarnya.

Hal ini dibuktikan dengan kisah Nabi dalam Al-Qur’an surat Al-Baqarah ayat 144, dikisahkan Orang Yahudi sering mencela umat Muslim karena melihat bahwa mereka, saat melaksanakan salat, masih menghadap ke Al Aqsa di Palestina.

Menurut pandangan orang Yahudi, hal ini dianggap sebagai tindakan meniru, mengingat umat Yahudi salat menghadap Allah tanpa merujuk pada suatu tempat khusus. Kritikan terhadap umat Muslim sering kali terjadi, dan hal ini membuat Nabi merasa sedih.

Baca Juga:  Hindari Perbuatan Adu Domba Agar Terhindar dari Siksa Kubur!

Setiap sore, Nabi berdiri di suatu bukit, memandang ke langit, dan tanpa mengucapkannya dengan kata-kata, beliau membatin kepada Allah. Dalam momen-momen tersebut, Nabi membayangkan membacakan keluh kesahnya kepada Allah, menjalani percakapan hati yang sangat romantis.

Meskipun mungkin terasa aneh atau seperti berbicara sendiri, namun Allah adalah Yang Maha Mendengar. Melalui pembicaraan batin ini, Nabi menyampaikan keinginannya kepada Allah dengan rendah hati. Ketika beliau berharap agar kiblat diubah dari Masjidil Aqsa ke Masjidil Haram.

Hal ini dilakukan agar umat Muslim tidak terus-menerus dicemooh oleh orang Yahudi. Meskipun beliau tidak mengungkapkannya dengan kata-kata, Allah dengan cepat menanggapi doa Nabi tersebut dengan menetapkan kiblat sesuai keinginan hati Nabi.

Ketika seseorang memiliki keinginan atau harapan dalam hati, seperti merindukan sesuatu yang baik, Allah dapat mewujudkannya tanpa kita mengucapkannya dengan kata-kata.

Keajaiban doa terletak pada kekuatan keyakinan dan harapan yang tulus kepada Allah. Meskipun segala sesuatu di dunia ini akan pergi dan tidak akan kembali, doa adalah satu-satunya hal yang akan kembali kepada yang memintanya.

Pentingnya memahami bahwa Allah selalu mendengar doa-doanya, sehingga seseorang tidak perlu merasa bahwa doanya belum diijabah. Doa dapat menjadi jawaban atas berbagai masalah dan keinginan, dan Allah selalu mendengar setiap doa yang tulus dari hati hamba-Nya.

Oleh karena itu, percayalah bahwa Allah qoriibun, Allah Maha Dekat, dan doa adalah senjata yang sangat kuat bagi orang mukmin. [] Deya Sofia

Baca Juga:  Kenali Nilai Esensial Pemuda Muslim Di Era Sekarang dan Apa Saja Penyebabnya

Editor: Mohammad Rizal Ardiansyah

Related Posts

Latest Post